Sunday 20 August 2017

Bengkel "One Stop Service" bisnis rumahan impian ala aku


Sebuah tema asyeek bin cihuy dari mba Wahyu widianingrum dan bun Muslifa Aseani  atau yg punya nama beken bunsal ini di #ArisanBlogGandjelRel batch 9 tentang bisnis rumahan yg ingin dimiliki benar2 bikin angan yg selama ini terpendam jadi semakin melayang dan membayang dipikiran.
Halah.

Ngomong2 soal bisnis rumahan sebenarnya mah dari kecil juga pengen punya. Meski alasannya sederhana yaitu pengen bisa nikmatin es krim setiap hari. Maka disitulah keinginan kecil untuk memiliki pabrik es krim seketika muncul dibenakku yang masih kelas 2SD waktu itu. Hihihi.


Di waktu sebelum menikah keinginan bisnis es krim berubah menjadi keinginan untuk memiliki toko cetak brosur dan undangan nikah. Alasannya? Biar bisa cetak undngan pernikahan terbaik ala kami. Haahahaha. Maklum soalnya waktu itu sempat eneg banget waktu harus ada tambahan ongkos buat pencetakan menggunakan tulisan emas. Dan kami sempat merencanakan itu dengan mengumpulkan buku2 cara cetak undnagan melalui aplikasi dan beberapa buku bisnisnya loh. Hahaha.
Tapi pada akhirnya kami sadar bahwa soal bisnis bukan hanya dari impian semata. Butuh modal juga untuk mewujudknannya. Hmmm.

Sempat kasihan juga kalo liat suami yg harus LDR dan pindah dari satu kota ke kota lain sesuai dengan proyeknya. Hingga aku punya cita2 buat nabung dan buatin doski sebuah toko bangunan besar. Yang gak jauh2 dari bidang suami saat ini sehingga membuat doski hafal harga2 material. Hahahaa.

Hingga pada suatu hari waktu suami pulang dan merasa jenuh dengan pekerjaannya pernah keceplosan bilang kalau pengen berhenti kerja dan pengen bisnis saja.
Saat itu ternyata doski punya keinginan bikin jasa pencucian mobil. Karena di sekitar komplek perumahan kami itu belum ada jasa pencucian mobil.
Hmmm. Emang sih kalau dilihat doski emang berbakat banget nyuci2 kemdaraan gitu. Dua motor dan satu mobilnya dirumah gakpernah sekalipun terlihat kotor. Bahkan bisa dibilang kincloooongnya ngelebihin kulit istrinya sendiri ini *lulur mana luluuur*.
Dari segala macam body kit buat kendaraan doski punya lengkap kap kap kaaaapp.
Selain itu disela kepulangannya ke rumah. Suamiku hobi banget utak/ik kendaraan. Dari masang aksesori sampai perawatan yg biasanya dilakukan di bengkel bisa dijabanin sendiri.

Untuk itulah, jadi punya impian pengen bikin bengkel one stop service.
Dimana gak cuman hanya bengkel disitu, tapi juga tempat cuci kendaraan, plus kedai kecil yg menjual minuman dan makanan. Sehingga ketika mobil mereka sedang diservice, kemudian dicuci bersih sampai kinclong, mereka juga bisa nongkrong sembari makan sampai kenyang.



Doain semoga terwujud yaaa. Aaamiin. Aamiiin. Ya robbal alamiin.

7 comments:

  1. Semoga impiannya terkabul ya mba aamiin

    ReplyDelete
  2. Idenya kece Mbak. Moga segera terlaksnaa yo Mbak. Sukses selalu :)

    ReplyDelete
  3. Best No Deposit Bonus Codes in India - Herzamanindir.com
    5 steps1.Visit the official website of No Deposit India.
    Benefits of using https://deccasino.com/review/merit-casino/ a no deposit bonus.
    Benefits of using a no https://febcasino.com/review/merit-casino/ deposit bonus.
    Benefits herzamanindir of gri-go.com using หารายได้เสริม a no deposit bonus.
    Online Sincere Accessory domain www.online-bookmakers.info

    ReplyDelete

Mohon berkomentar dengan baik ya. Terimakasih.

rahmamocca. Powered by Blogger.

Followers

Search This Blog